Sunday, January 27, 2013

SIRI SEBAGAI BUDAYA MASYARAKAT BUGIS


Bugis mengenal budaya yang disebut SIRI. Kalau orang tua kita sudah mengatakan, "aja mumaelo ripakkasiri" (BUGIS), yang artinya "jangan kamu mau di permalukan oleh orang lain", maka pernyataan itu berarti, " kamu harus melawan bila kamu dipermalukan. Hidup atau Mati" wah, hebat bukan? Ngeri orang lain mendengarkan pernyataan itu.

untuk itulah dalam postingan ini PUTRA SAWITTO akan membahas sedikit tentang SIRI itu, agar tidak diterima begitu saja oleh generasi muda Bugis, untuk itu mari kita pahami baik-baik arti SIRI itu.

Apakah itu SIRI?

SIRI dapat berarti malu misalnya:
masiri lao ri taue
"malu kepada orang lain"
arti ini umum digunakan dalam pergaulan sehari-hari dalam masyarakat Bugis

SIRI adalah harga diri atau martabat tertinggi yang ada dalam diri seorang manusia Bugis. Tanpa SIRI berarti tanpa harga diri. Manusia tanpa harga diri berarti manusia  tak ada bedanya dengan binatang. Harga diri adalah kekayaan batin makhluk Allah SWT.

SIRI merupakan campuran dari pikiran, perasaan dan nilai-nilai budaya serta nilai-nilai agama yang disebut kecerdasan intelektual, emosional, dan spiritual.

makna SIRI dapat dilihat dair tiga jenis yang berbeda, yaitu:
Masiri - siri, SIRI yang dapat menimbulkan perasaan malu-malu.

Siri-ripakkasiri, SIRI yang dapat menimbulkan perasaan malu yang menuntu perlakuan adil karena seorang telah menghina atau memperlakukannya di luar batas kemanusiaan.

Siri-Masiri, SIRI yang  dapat menimbulkan perasaan malu yang mengandung makna mempertahankan, meningkatkan ataus mencapai prestasi yang harus dilakukan dengan sekuat tenaga dan segala jerih payah demi tegaknya SIRI orang itu sendiri, keluarga dan kelompoknya.

arti SIRI yang dikemukakan itu, pada dasarnya mengandung unsur yang penting, yaitu harga diri dan martabat, karena bagi masyarakt Bugis - Makassar, hidup tanpa hargA diri dan martabat diri berarti hidup tanpa arti. Artinya, SIRI itu adalah hidup matinya masyarakat Bugis itu merupakan inti pandangan hidup masyarakt Bugis.

2 comments:

  1. Assalamu alaikum, pak, ijin share untuk animasi bugis nya ya...

    ReplyDelete
  2. http://miasastra.blogspot.com/2014/11/iye-and-iyo-word-in-buginese-bugis.html

    ReplyDelete